Hancurkan Mobil Mahal Hingga Pamer Uang Jutaan, Aksi TKI Ini Dihujat Netizen



Kabar TrendKita sering mendengar cerita-cerita pilu tentang para Tenaga Kerja Indonesia (TKI) atau Tenaga Kerja Wanita (TKW).

Banyak diantara mereka yang niatnya untuk mencari nafkah di luar negeri justru berakhir tragis. Ada yang disiksa, tidak dibayar, bahkan hingga menemui ajal karena perlakuan yang kejam dari majikan.

Meski demikian, menjadi TKI nyatanya memang pilihan yang menggiurkan. Hancurkan Mobil Mahal Hingga Pamer Uang Jutaan, Aksi TKI Ini Dihujat Netizen 

Tak hanya soal lapangan kerja yang lebih terbuka, pilihan menjadi TKI juga disebabkan karena tuntutan hidup yang tidak bisa diganggu gugat, serta untuk mewujudkan mimpi-mimpi lewat pundi-pundi.

Dan memang, banyak orang yang menjadi TKI dan berhasil mewujudkan mimpinya. Kerja di luar bertahun-tahun, pulang-pulang bisa bangun rumah, beli sapi, buka showroom motor dan sebagainya.

Namun sayangnya, banyak diantara mereka yang berhasil sukses justru menjadi angkuh dan sombong.

Belakangan banyak video di YouTube tentang kelakuan TKI yang berpongah.

Miris tentu saja, mereka seperti sudah lupa tentang nasib buruk sebelum menjejakkan kaki di luar negeri.

Berikut adalah beberapa bukti yang bakal bikin kamu miris begitu menontonnya.

1. Pamer gadget dengan menghancurkannya


Dalam salah satu video di Youtube, tampak seorang pria dengan logat Jawa yang kental melakukan sesuatu hal yang membuat netizen sangat geram.

Pria dengan logat Jawa-nya yang kental itu dengan entengnya menghancurkan sebuah handphone serta tiga buah laptop yang harga totalnya mungkin belasan juta.

Bahkan ia juga punya sekeranjang iPhone dan juga beberapa iPad.

Sayangnya, si pria ini bermaksud untuk membuat orang-orang sadar agar tidak sombong.

Tapi, kelakuannya justru menunjukkan dirinya yang sok kaya.

2. TKW pamer uang gaji yang kebanyakan


TKW berambut panjang ini tampaknya bekerja di Taiwan.

Ia juga menunggah sebuah video yang membuat banyak orang geram.

Dengan logat Jawa kental, TKW tersebut memamerkan uang hasil ia bekerja sebagai TKW.

Sambil menghitung lalu mengipas-ngipas uang gajinya, si TKW berceloteh kalau hidup yang dijalaninya benar-benar enak.

Begitulah perilaku si TKW, dengan soknya ia menghitung-hitung uang gajiannya yang sepertinya memang banyak sekali.

Video tersebut pun dikecam karena dianggap sombong dan pamer kekayaan.

3. Pamer mobil dengan menghancurkan mobil Innova


Jika dibandingkan dengan aksi pamer kekayaan di atas, yang satu ini adalah yang paling parah.

Bukan membanting-banting gadget mahal atau pamer duit, seorang pria ini memilih untuk merusak mobilnya sendiri.

Aksi ini pun makin melengkapi cerita sombongnya TKI kita yang bikin miris hati.

Dengan sombongnya si pria berkata, “Apa itu hancur-hancurkan HP, laptop, liat ini mobil. Berani tidak hancurin yang seperti ini.”

Sambil terus menghantam-hantamkan palu ke body mobil.

Cuma bisa ngelus dada lihat kelakuan TKI yang seperti ini. (Tribunnews)



sumber : suratkabar.top
loading...

.

Hancurkan Mobil Mahal Hingga Pamer Uang Jutaan, Aksi TKI Ini Dihujat Netizen
4/ 5
Oleh